Pages

Labels

slide

7 Oktober 2011

membranophone


Membranophone (kesenian khas Kalimantan Tengah)
Alat-alat :
1.       Berbagai jenis gendang (gadang)
2.       Juga terompet atau sejenisnya
3.       gong
Cirri khas :
a.       Perpaduan antara ketukan gendang dan suara terompet menghasilkan suasana yang berbeda;
b.      Baju yang dipakai para pemain musiknya juga memiliki khas tersendiri;

Kesan yang saya rasakan :
                Kesan yang saya rasakan ketika memperhatikan video pertunjukan membranophone, memberikan aura kesenangan karena para pemain musiknya juga terlihat rileks dan enjoy dalam memainkan alatnya juga terkadang melepas senyum yang menggambarkan kebahagiaan. Selain itu bisa juga menimbulkan semangat apabila memang diperuntukan terhadap itu, karena nada yang dimainkan tergolong mars. Saya rasa cocok apabila dijadikan sebagai sarana pemberian semangat pada suatu pertandingan.

6 Oktober 2011

Bersikap reseptif itu penting


Tidak terbantahkan lagi bahwa ada sebuah ketentuan hidup yang kita jalani di Dunia ini tak selamanya seperti apa yang kita harapkan . Terkadang saat kita berfikir sesuatu tentang kebahagiaan ternyata yang kita dapatkan sebuah kesedihan atau bisa jadi sebaliknya. Sebuah syair lagu menerangkan bahwa hidup adalah misteri ilahi nampaknya memang benar adanya sebagaimana pun kita berusaha, tetap kita tidak akan tahu kelak hasilnya seperti apa, karena hanya di tangan Ilahi-lah semua keputusan mengenai hidup ini dan kita harus menerimanya sesuai ataupun tidak sesuai dengan harapan kita. Namun, bukan berarti kita tidak berusaha atau hanya pasrah dengan semua yang kita jalani. Karena usaha kita pun tentunya akan diperhitungkan.
Apabila kita sudah tahu bahwa setiap hasil tak selalu seperti apa yang kita harapkan, sekarang persoalannya adalah kenapa ketika sesuatu yang tidak sesuai dengan harapan kita yang kita dapatkan kita sering menyesalkan itu terjadi, atau mengeluh, atau bahkan menyalahkan Sang Pencipta mengapa sampai menciptakan hal itu? atau bahkan mungkin kita belum tahu tentang ketentuan itu?
Namun terkadang kita belum sepenuhnya mengerti tentang ketentuan itu. Bisa jadi kita tahu tentang ketentuan itu namun ketika itu terjadi atau tepatnya ketika hasil yang kita dapat tak sesuai dengan harapan kita, sering kali kita memaksakan kehendak kita yang nyatanya tidak sesuai.