Tentang motivasi dan
semangat.
sumber foto :http://fiksi.kompasiana.com/puisi/2012/03/04/raih-mimpi-itu-selagi-kau-mampu-444017.html |
Sebenarnya tulisan di atas
merupakan ajang motivasi diri saya pribadi. Karena jujur, saya merasakan suatu
keadaan dimana rasa putus asa, penyesalan, menyerah mengenai hasil dan
bagaimana cara saya belajar selama ini.
Sempat beberapa minggu terkahir
ini seakan bingung menentukan hendak kemana atau bahkan pilihan PTN mana yang
akan saya ambil. Hal tersebut menjadi sesuatu yang cukup rumit bagi saya
pribadi. Selain itu, motivasi dan semangat belajar yang menurun pun semakin
membuat diri saya seakan frustasi dan putus asa dengan keadaan yang ada.
Subhanallah, tapi rencana Allah memang indah. Hari ini,
SMA saya dikunjungi oleh KMT (Keluarga Mahasiswa Tasikmalaya) ITB tahun 2012.
Yang menjadi istimewanya ialah,
teknis pemberian materi yang mirip seperti mentoring, dimana kita dibagi
kelompok sehingga komunikasi terjalin lebih baik lagi dengan pementor
dibandingkan dengan metode seperti tausiyah. Selian itu, yang menjadi istimewa
dan luar biasanya acara tadi siang ialah pemberian motivasi dari para mahasiswa
ITB, yang juga menceritakan perjuangannya dulu untuk dapat masuk ke ITB.
Intinya, tidak ada seuatu
kesusksesan besar yang dapat dengan mudah dicapai. Bisa jadi, kita terjatuh
terlebih dahulu, untuk melihat sejauh mana kesungguhan kita.
Nah mungkin hal tersebut yang
saya lupakan. Kemudian perkataan seorang narasumber di kelompok saya yang
kembali membangkitkan semangat dan motivasi saya ialah bahwa Allah bersama
prasangka hambanya (ini inda doni abdi bi). Kalau memang sudah jalan kita untuk
masuk ke suatu PTN maka tidak akan ada yang bisa menghalanginya, siapapun itu.
Bukan saatnya lagi kini, kalau
hanya menyesali diri tanpa ada peningkatan kualitas diri. Sekarang saatnya
untuk berlari untuk mengejar mimpi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar